KodeMimpi.com - 11/Mar/2025
KODEMIMPI.com - Juventus mengalami kekalahan mengejutkan di Allianz Stadium saat menghadapi Atalanta pada Liga Italia 2024-2025.
Dalam laga pekan ke-28 yang berlangsung pada Minggu (9/3/2025), Juventus tampil sebagai tuan rumah melawan Atalanta.
Meski Juventus menguasai bola sebanyak 64 persen, mereka hanya mampu melahirkan 9 tembakan, dengan 2 yang tepat sasaran.
Di sisi lain, Atalanta menunjukkan performa lebih baik, menciptakan 19 tembakan dengan 9 di antaranya mengarah ke gawang.
Atalanta pun sukses meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 4-0 atas Si Nyonya Besar.
Sejak awal pertandingan, kedua tim saling berusaha untuk mencetak gol.
Namun, Atalanta yang mendapatkan peluang lebih dulu seiring kemunculan hadiah penalti di menit ke-27 setelah Weston McKennie melakukan handball.
Mateo Retegui yang maju sebagai eksekutor berhasil mencetak gol meski tendangannya sempat terbaca oleh kiper Juventus, Michele Di Gregorio.
Setelah kebobolan, Juventus berusaha untuk membalas tetapi kesulitan menembus pertahanan Atalanta.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Atalanta.
Di babak kedua, Marten De Roon menggandakan keunggulan Atalanta hanya 52 detik setelah kick-off, dengan tendangan keras yang gagal diantisipasi Di Gregorio.
Atalanta terus mendominasi permainan dan Davide Zappacosta menambah gol ketiga di menit ke-66.
Juventus semakin terpuruk saat Ademola Lookman mencetak gol keempat setelah memanfaatkan blunder Dusan Vlahovic.
Hingga akhir pertandingan, Juventus tidak mampu mencetak gol balasan dan mesti mengakhiri [laga dengan kekalahan telak 0-4.]9https://pro.promokopi.top/)
Kekalahan dari Atalanta sementara tak mengubah posisi Il Bianconeri (Si Putih-Hitam), julukan Juventus, di klasemen Liga Italia 2024-2025.
Anak asuh Thiago Motta masih menghuni peringkat empat dengan raihan 52 poin dari 28 pertandingan.
Namun, Juventus terancam tersalip oleh Lazio (50 poin) yang baru akan memainkan partai pekan ke-28 melawan Udinese pada Senin (10/3/2025) atau Selasa dini hari WIB.